TEHNIK CARA MENJAHIT KAIN PERCA

TEHNIK CARA MENJAHIT KAIN PERCA

TEHNIK CARA MENJAHIT KAIN PERCA


TEHNIK CARA MENJAHIT KAIN PERCA,- Kain Perca tergolong sebagai produk limbah tekstil daur atau recycle. Artinya bahwa sebagai limbah tekstil, kain perca tak bisa digunakan kembali dalam bentuk aslinya melainkan harus melalui serangkaian proses pembuatan ulang menjadi barang barang baru yang bermanfaat. 

Nah kain perca sendiri ternyata banyak sekali loh manfaatnya, bisa dibuat untuk selimut, bantal, karpet, dll. Namun terkadang orang masih awam untuk cara menjahitnya, oleh karena itu disini saya akan memberikan tehnik-tehnik untuk menjahit kain perca.

Ternyata cara membuat kerajinan dari kain perca tidaklah terlalu sulit seperti apa yang kalian bayangkan. Bahkan orang-orang awam juga bisa membuat aneka kreasi sederhana dari kain perca. Yang penting untuk di pelajari dalam pembuatan kerajinan tangan dari kain perca adalah teknik yang kalian akan digunakan.

Dan inilah tehniktehnik untuk menjahit kain perca :

1. Teknik Patchwok, proses yang dilakukan dalam teknik ini secara prinsip adalah dengan menjahit kain perca sesuai potongannya, sehingga untuk menggunakan teknik ini hanya perlu belajar menjahit secara lurus. Secara umum teknik ini dilakukan dengan menyambung setiap potongan kain perca dengan jahitan sehingga nantinya dapat membentuk motif motif tertentu dalam lembar kain gabungan beberapa kain kain perca yang nantinya diproses lagi untuk menghasilkan kerajinan tangan. 

2. Teknik Applique, teknik ini memiliki perbedaan dengan teknik patchwok, secara prinsip teknik ini adalah proses membuat motif dari kain perca yang ditempelkan kepada kain yang masih utuh. Kain perca dalam teknik ini hanya bertindak sebagai hiasan pada sebuah background kain yang utuh. Teknik ini dapat digunakan untuk menghias beberapa barang berbahan dasar kain. 

3. Teknik Quilting, teknik ini memiliki prinsip untuk menambahkan masa berupa busa atau sejenisnya pada kain perca yang sudah dijahit. Hasil karya dari kerajinan tangan menggunkan kain perca dengan teknik quilting ini akan menghasilkan sebuah benda yang memiliki masa tebal serta berbentuk tiga dimensi. Karena bentuknya, kerajinan dari kain perca dengan teknik ini dapat termasuk kedalam karya seni rupa tiga dimensi. Selain busa, bahan lain yang juga sering dan familiar dapat digunakan untuk mengisi ruang didalam kain perca adalah dakron.


Nah itulah tehnik-tehniknya, semoga bisa membantu ya dan terimakasih sudah mampir ke article kami. 

Related Posts:

0 Response to "TEHNIK CARA MENJAHIT KAIN PERCA"

Posting Komentar